Turnamen futsal ini diadakan di lapangan futsal tunas harapan kelurahan kampung pondok, kecamatan pariaman tengah, kota pariaman dan secara lansung di resmikan oleh walikota pariaman. Sabtu, 22/10/22.
Turut hadir dalam peresmian tersebut, walikota pariaman, ketua PKK, Camat Pariaman Tengah, Lurah, Ketua KNPI kota pariaman, ketua LPM kelurahan kampung pondok, Ketua ABTI (Asosiasi Bola Tangan Indonesia), babinsa-bhabinkamtibmas, tokoh masyarakat dan pemuda-pemudi kelurahan kampung pondok.
Hari ini saya bersyukur dapat hadir di lapangan futsal ini, karna di tahun lalu kita membuat bersama-sama lapangan ini, berdasarkan partisipasi dari masyarakat kelurahan kampung pondok ini dengan non bajeter.
Lapangan ini sangat luar biasa menurut saya, lapangan ini mengunakan dana swadaya dan tentunya tanpa di sadari ternyata partisipasi masyarakat dalam bentuk pembangunan sangat kuat untuk kota pariaman.ungkap “Genius Umar” saat meresmikan Turnamen Futsal Walikota Cup tahun 2022 di kelurahan kampung pondok.
Olahraga futsal ini bisa menghindari kita dari kegiatan-kegiatan negatif seperti narkoba dan lain-lainnya, dan saya minta kepada setiap pemain tetap menjunjung sportifitas dalam bermain.tutupnya.
Ketua LPM kelurahan kampung pondok juga menyampaikan bahwa Turnamen futsal ini di ikuti oleh 64 team dengan total hadiah 11 juta rupiah, turnamen ini di laksanakan menggunakan dana swadaya masyarakat dan di sponsori oleh walikota pariaman. 22/10 (A)